Berita

Jelang Pensiun, Pengawas Rudi A. Putra Berikan Nasehat Kepada Koleganya

Rabu, 19 Juni 2024 15:03 WIB
  • Share this on:

Jelang Pensiun, Pengawas Rudi A. Putra Berikan Nasehat Kepada Koleganya

Kemenag Bintan (Humas) – Pengawas PAI Kantor Kemenag Bintan, Rudi A. Putra menghadiri kegiatan pertemuan rutin KKG PAI SD di Lagoi Bintan. Momentum tersebut dimanfaatkannya untuk bersilaturahmi mengingat bulan depan Rudi A. Putra akan memasuki masa purna tugas, Sabtu, 15 Juni 2024.

Dia yang berkolaborasi dengan pengawas PAI Kemenag Bintan lainnya, Hj. Zariah menyampaikan sejumlah poin penting, antara lain persiapan dan pematangan pretest untuk peserta PPG tahun 2024, sistem presensi yang belum lengkap terkait dengan sertifikasi di aplikasi SIAGA dan lainnya.

Dalam momentum itu, Pengawas PAI Kemenag Bintan, Hj. Zariah juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada rekan kerjanya Rudi A. Putra yang akan segera memasuki masa purna tugas. Dia menilai sosok Rudi A. Putra sudah banyak memberikan kontribusi pada dunia pendidikan bukan saja pada PAI tetapi pada semua aspek pendidikan di Kabupaten Bintan.

Banyak penilaian yang diberikan oleh rekan kerjanya dalam momentum ‘perpisahan’ itu. Sebagian mengatakan guru yang hebat bukan dinilai dari banyaknya gelar, atau ahli IT, atau materialnya, atau lengkap administrasi pembelajaran, atau banyaknya diklat yang diikutinya. Tetapi guru hebat adalah ketika guru tersebut selalu dirindukan para siswanya akan kehadirannya. Sosok Rudi adalah salah satu guru yang akan dirindukan para siswanya.

Dalam pesannya Rudi meminta para guru PAI untuk memberikan pengabdian terbaik bagi siswanya agar menjadi generasi yang penuh manfaat di masa mendatang.

Rudi menyebut Kementerian Agama Bintan selama ini sudah mengoptimalkan pelayanan terhadap keberadaan GPAI melalui pembinaan, pendampingan, pemberian Tunjangan Profesi Guru (TPG), serta tunjangan lainnya bagi guru PAI Non PNS. Dia menilai tingkat kesejahteraan guru PAI sudah ditingkatkan dengan harapan agar profesionalisme guru PAI harus lebih meningkat lagi.

Editor:
Hatiman
Kontributor:
Rudi A. Putra
Penulis:
Rudi A. Putra

Gallery

  • Tandatangani MRA Jaminan Produk Halal Pertama di Eropa, Menag: Perkuat Integrasi Pasar Regional
  • Menag Yaqut Diterima Menhaj Tawfiq, Bahas Persiapan Haji 2025
  • BPJS Ketenagakerjaan Tanjungpinang Gelar Sosialisasi Program bagi Pengelola Pondok Pesantren
  • Gerak Jalan Kreasi, Regu Putra MTs MU Kawal Raih Juara I
  • Sambut Kedatangan, Menag Harap Paus Fransiskus Saksikan Keberagamaan Indonesia Terpelihara dengan Baik