Berita

Humas Khutbah Jumat, Rio Putra Sampaikan Pesan Syukuri Nikmat Kemerdekaan

Minggu, 18 Agustus 2024 11:46 WIB
  • Share this on:

Humas Khutbah Jumat, Rio Putra Sampaikan Pesan Syukuri Nikmat Kemerdekaan

Kemenag Bintan (Humas) – Menyampaikan khutbah Jumat, Penyuluh Agama Islam Kecamatan Toapaya, Bintan menyampaikan pesan mensyukuri nikmat kemerdekaan, Jumat, 16 Agustus 2024. Ustadz Rio menyampaikan pesan khutbah tersebut saat bertugas di Lapas Narkotika Km. 18 Kijang.

Dalam rangka mensyukuri nikmat kemerdekaan Republik Indonesia di usia ke 79 tahun, Rio menjelaskan makna syukur kepada jemaah salat Jumat. Bersyukur adalah berterima kasih kepada yang maha pemberi kemerdekaan. Sebagaimana disebutkan dalam pembukaan UUD 1945 kemerdekaan negara Indonesia adalah berkat rahmat Allah yag Maha Kuasa dan dengan didorong oleh keinginan luhur.

Rio mengungkit kembali bagaimana para syuhada berjuang merebut dan mempertahankan kemerdekaan dari cengkeraman penjajah Belanda dan Jepang.

“Dengan mengunakan senjata apa adanya bahkan dengan menggunakan bambu runcing dengan izin Allah Swt, Belanda dan Jepang bisa ditaklukkan oleh para pahlawan dan pejuang di negeri kita. Bahkan termasuk alim ulama kita dan para tokoh agama yang lainnya,” ujar Rio.

Allah berfirman dalam surat Ibrahim ayat 7 yang maknanya “Jika kamu bersyukur, nikmatku pasti akan aku tambah tapi apabila kamu tidak bersyukur, pasti azab-Ku amat pedih”.

“Dengan kemerdekaan, kita bersyukur kepada Allah Swt dengan merawat dan menjaga negara dan bangsa kita baik pemimpin bangsa dan pemerintah bersama rakyatnya. Sebab sebuah negara itu melindungi rakyat dan masyarakatnya dan mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyatnya, seperti keamanan negara, pendidikan, kesehatan, ekonomi dan ikut mencerdaskan kehidupan bangsa,” jelasnya.

Rasulullah bersabda yang maknanya mencintai tanah air itu sebagian dari iman. Kita sebagai pewaris kemerdekaan dari para pejuang terdahulu sehingga kita bisa merasakan nikmatnya kemerdekaan. Itu bermakna kemerdekaan itu untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia, pendidikan semangkin maju dan kesehatan semangkin diperhatikan.

Editor:
Hatiman
Kontributor:
Hatiman
Penulis:
Hatiman

Gallery

  • Tandatangani MRA Jaminan Produk Halal Pertama di Eropa, Menag: Perkuat Integrasi Pasar Regional
  • Menag Yaqut Diterima Menhaj Tawfiq, Bahas Persiapan Haji 2025
  • BPJS Ketenagakerjaan Tanjungpinang Gelar Sosialisasi Program bagi Pengelola Pondok Pesantren
  • Gerak Jalan Kreasi, Regu Putra MTs MU Kawal Raih Juara I
  • Sambut Kedatangan, Menag Harap Paus Fransiskus Saksikan Keberagamaan Indonesia Terpelihara dengan Baik